16 September 2008

DPR: Perbanyak Beasiswa bagi Siswa Berprestasi

Sumber : Suara Karya Online,
Selasa, 16 September 2008

JAKARTA - DPR mengimbau pemerintah memperbanyak memberikan bantuan beasiswa kepada para siswa dan mahasiswa berprestasi yang tidak mampu, terkait kenaikan anggaran pendidikan pada 2009.


"Pemerintah mestinya lebih banyak lagi mengalokasikan bantuan beasiswa untuk siswa dan mahasiswa berprestasi, tetapi kurang mampu," kata anggota Panitia Anggaran DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) Aan Rohanah, di Gedung DPR Jakarta, Senin (15/9).

Selain itu, menurut dia, perhatian dan alokasi anggaran juga diberikan kepada para peraih medali dalam olimpiade matematika, sains dan teknologi tingkat internasional, para atlet berprestasi, seniman dan mereka yang telah mengharumkan nama bangsa di arena internasional.

Bantuan beasiswa itu, tutur dia, idealnya diberikan secara berkelanjutan selama mereka menempuh studi dan bukan temporer. Aan juga meminta agar anggaran pendidikan tinggi dialokasikan pada upaya memajukan iptek dan menjadikan universitas atau perguruan tinggi sebagai pusat penelitian, serta diarahkan pada kebutuhan pasar dan industri.

Dengan demikian, ucap dia, disparitas lulusan perguruan tinggi dengan kemampuan daya serap lapangan kerja yang tinggi bisa dicegah.

Melalui penambahan anggaran pendidikan, kata dia, pemerintah seharusnya menjamin kemudahan akses bagi calon mahasiswa untuk mendaftar ke universitas negeri mana pun. "Perguruan tinggi harus membuka akses seluas-luasnya dan memberi kesempatan kepada anak-anak bangsa dari berbagai lapisan," ucapnya. (Rully)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar